Detail Berita

Di malam yang penuh keajaiban, Rasulullah SAW diangkat menuju langit, menemui Sang Khalik dalam perjalanan spiritual yang membawa pesan agung untuk umat manusia berupa perintah "Shalat lima waktu", sebagai tiang agama dan bukti cinta kepada Allah SWT.  

Isra' Mikraj bukan sekadar peristiwa sejarah, tetapi juga cahaya petunjuk bagi kita untuk terus memperbaiki hubungan dengan Sang Pencipta dan sesama makhluk-Nya. Melalui kisah perjalanan suci ini, kita diajak merenungi makna iman, ketakwaan, dan penghambaan yang tulus.

Selamat Memperingati Isra' Mikraj yang penuh keberkahan ini, mari kita petik hikmah dari perjalanan Nabi Muhammad SAW yang agung ini dan mari perkuat tekad kita untuk menjadi insan yang lebih baik.