Detail Berita

Sabtu, 21 September 2024.

DPRKPLH melalui Bidang Kebersihan dan Pengelolaan Persampahan mengikuti kegiatan Karya Bhakti Kodim 0706/Temanggung dengan melaksanakan kegiatan Aksi Bersih di Pasar Kranggan dan sekitanya. Hadir dalam kegiatan tersebut camat Kranggan dan lurah Kranggan, Danramil Kranggan beserta anggota. Kegiatan diawali dengan Apel yang dipimpin langsung oleh DANDIM 0706/Tmg dilanjutkan dengan pelaksanaan Kegiatan Aksi bersih dan pungut sampah di Pasar  Kranggan dan sekitarnya dalam rangka peringatan HUT TNI ke 79 Tahun 2024 dan sekaligus sebagai Dukungan Kegiatan Aksi Bersih  Word Cleaning Up Day (WCD) Tahun 2024, dengan mengusung tema "Kami 13 juta relawan bebersih untuk memberi ruang kehidupan" (make rooms for life) yang dilaksanakan oleh anggota Kodim 0706/Tmg, petugas kebersihan DPRKPLH,  Kecamatan Kranggan, UPT pasar Kranggan  dan pedagang pasar Kranggan. 

Dalam sambutannya Dandim 0706/Temanggung berpesan dan mengajak kepada seluruh masyarakat untuk memiliki kesadaran dalam mengelola sampah dilingkungan masing-masing demi mewujudkan "Temanggung Bebas Sampah" serta agar ekologi sistem menjadi lebih baik, selain itu juga menanamkan kebiasaan baik untuk membuang sampah pada tempatnya.